BPR


Perluas Kolaborasi Akses Layanan Digital Perbankan

Standard Post with Image

Bprnews.id - Strategi untuk meningkatkan perluasan akses perbankan dengan layanan digital. Bank DKI memperluas kalobarasi dengan mitra strategis, dengan menggandeng indomaret menghadirkan fitur dalam aplikasi layanan keuangan JakOne Mobile.

Dengan kerja sama ini, nasabah Bank DKI dapaf melakukan Tarik tunai tanpa kartu (cardless) melalui Kasir Indomaret di Seluruh wilayah indonesia.

Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy, mengatakan layanan tarik tunai tanpa kartu di Indomaret merupakan wujud nyata perseroan dalam memberikan solusi yang praktis dan aman bagi nasabah yang tidak memiliki akses langsung ke ATM. 

"Sembari transaksi berbelanja, tanpa perlu mengunjungi ATM, nasabah dapat melakukan tarik tunai dengan cepat dan praktis di Indomaret. Belum lagi jaringan gerai minimarket Indomaret tersebar di berbagai wilayah di Indonesia," ujar Fidri dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (22/6/2023).

Fidri menjelaskan fitur ini juga terjamin keamanannya karena setiap transaksi divalidasi menggunakan metode otentikasi tambahan. Seperti kode verifikasi unik atau pemindaian sidik jari melalui aplikasi JakOne Mobile.

Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi, menambahkan adaptasi digitalisasi yang menyesuaikan zaman ini untuk memenuhi kebutuham masyarakat yang lebih praktis agar dapat terus menjadi bank pilihan masyarakat dalam layanan keuangan.

bpr
Share this Post:

TERBARU

Copyrights © 2024 All Rights Reserved by BPR News