UMKM


Jelajah UMKM dan Pondok Pesantren oleh Bank Indonesia untuk Kemandirian Ekonomi

Standard Post with Image

BPRNews.id - Bank Indonesia meluncurkan program ‘Jelajah UMKM dan Pondok Pesantren’ untuk memacu kemandirian ekonomi dan digitalisasi di Jawa Timur. Program ini berfokus pada sektor pangan strategis melalui pengembangan klaster UMKM dan pondok pesantren, bertujuan meningkatkan kualitas serta daya saing produk lokal.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur, Erwin Gunawan Hutapea, menjelaskan bahwa program ini bertujuan mengedukasi para pemangku kepentingan terkait stabilisasi harga dan digitalisasi, sekaligus mengangkat kisah inspiratif UMKM serta pondok pesantren.

“Jelajah UMKM dan Pondok Pesantren ini merupakan langkah kita untuk mengangkat ke etalase, UMKM dan pondok pesantren yang menurut kita bisa menjadi contoh baik. Ini bisa menjadi inspirasi, sayang kalau cerita ini tidak diketahui oleh orang banyak,” ujar Erwin.

Salah satu pondok pesantren yang menjadi sorotan dalam program ini adalah ‘Pondok Pesantren Amanatul Ummah’, yang memiliki 11 unit usaha di berbagai bidang. Unit usaha ini berkontribusi besar terhadap kemandirian ekonomi pondok pesantren.

Misalnya, Unit Usaha Laundry yang melibatkan warga setempat, khususnya ibu rumah tangga. Unit ini didirikan untuk membantu para santri di enam lembaga pendidikan yang berada di bawah naungan Ponpes Amanatul Ummah, sehingga mereka dapat lebih fokus pada kegiatan belajar tanpa perlu mencuci pakaian sendiri.

Erwin menambahkan, pondok pesantren yang belum berkembang diharapkan dapat termotivasi untuk mengikuti jejak keberhasilan seperti yang dicapai oleh Ponpes Amanatul Ummah.

Melalui program ini, Bank Indonesia tidak hanya mendorong penguatan ekonomi lokal, tetapi juga memfasilitasi penyebaran cerita inspiratif yang diharapkan menjadi pendorong bagi perkembangan UMKM dan pondok pesantren di seluruh Indonesia.

 

Share this Post:

TERBARU

Copyrights © 2024 All Rights Reserved by BPR News