bank umum


Bank Sumsel Babel Alami Peningkatan LDR hingga 84,08% di Tengah Pengetatan Likuiditas per April 2024

Standard Post with Image

BPRNews.id – Bank Sumsel Babel (BSB) berhasil menjaga stabilitas likuiditas hingga April 2024, berkat pendanaan yang berasal dari Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Bagi Hasil dari APBN. Namun, laporan BSB menunjukkan adanya peningkatan Loan to Deposit Ratio (LDR) menjadi 84,08% pada April 2024, dibandingkan dengan 79,21% pada periode yang sama tahun sebelumnya.

Direktur Pemasaran Bank Sumsel Babel, Antonius Prabowo Argo, menyatakan bahwa peningkatan LDR tersebut masih berada dalam batas yang wajar. Antonius menjelaskan bahwa total Dana Pihak Ketiga (DPK) BSB tumbuh sebesar 6,04% secara year-on-year (YoY), mencapai Rp 28,2 triliun. Rincian DPK terdiri dari Giro sebesar Rp 8,6 triliun, Tabungan Rp 9,1 triliun, dan Deposito Rp 10,3 triliun.

Loan to Deposit Ratio BSB yang mencapai 84,08% pada April 2024 masih relatif sejalan dengan rata-rata LDR industri bank umum yang tercatat oleh OJK sebesar 84,52% pada Maret 2024. Antonius mengakui bahwa kenaikan suku bunga turut memengaruhi kondisi likuiditas BSB.

Sebagai respons, BSB telah menerapkan beberapa langkah strategis, seperti pengaturan dana ritel, monitoring arus keuangan, dan optimalisasi instrumen likuid. "Mengoptimalkan ketersediaan dana pada instrumen-instrumen likuid sehingga apabila dibutuhkan mendesak dapat dicairkan segera," ujar Antonius (7/6).

Selain itu, BSB juga menyesuaikan suku bunga pada produk DPK yang sensitif, seperti Deposito, seiring dengan kenaikan BI Rate sebesar 25 basis poin (bps). "Dampak kenaikan biaya dana sampai dengan akhir tahun diproyeksikan relatif cukup signifikan sesuai dengan kenaikan suku bunga," tutup Antonius.

 

Share this Post:

TERBARU

Copyrights © 2024 All Rights Reserved by BPR News